Senin, 28 Oktober 2013

Cara Membuat Logo SCTV

Tools yang digunakan :
·         Ellipse Tool
·         Rectangle Tool
·         Pick Tool
·         Fill Tool
·         Text Tool

Langkah-langkah pembuatan :
1.    Buat 3 lingkaran dengan menggunakan ellipse tool ukuran berbeda(besar-sedang-kecil). Susun lingkaran dengan berurutan ke sebelah kanan.
2.    Blok semuanya menggunakan pick tool, lalu klik kanan dan pilih combine.
3.    Buat persegi panjang dengan rectangle tool lalu tempatkan di tengah lingkaran agar membentuk setengah lingkaran. Lalu blok lagi dan pilih Trim di Menu Bar.
4.    Setelah itu, hapus persegi panjang tadi. Blok setengah lingkaran tadi lalu klik kanan dan pilih Break Curve Apart untuk memisahkan masing-masing bagian.
5.    Beri warna biru tua pada lingkaran besar, warna putih pada lingkaran sedang, dan warna merah dengan efek radial yang terdapat di fountain fill dialog pada lingkaran kecil.
6.    Ketik tulisan “SCTV” dibawah logo tersebut. Blok tulisan lalu klik kanan dan pilih Convert To Curve untuk mengurangi ukuran tinggi tulisan.
7.    Save, lalu export menjadi file JPEG.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Caca's Blog Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template